Google

Tuesday, May 30, 2017

Teori Belajar

Teori Kebenaran - Filsafat Ilmu

Slide ini untuk mendukung proses pembelajaran di Universitas Adi \Buana

Filsafat Ilmu Idola Sesat Frances Bacon



Sunday, May 7, 2017

Sambutan Rektor Universitas Adi Buana, Wisuda Sarjana dan Pascasarjana



Berharap Rakhmat Tuhan Yang Maha Esa, semoga kesejahteraan dilimpahkan kepada kita semua, Assalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh.
        Awalan yang baik hari ini, kita telah rajut niat untuk menjemput harapan agar kita semua, warga besar Universitas Adi Surabaya, mendapat berkah rakhmat dari Tuhan Yang maha Esa. Karena untuk kesekian kalinya Universitas Adi Buana mengantar lulusannya menuju ranah pengabdian. Disertai semangat pagi yang menggelora disanubarinya yang selalu menjunjung tinggi profesinya, dan tidak penah lelah meneguhkan keasadaran untuk selalu memperbaiki citra diri, di persada pertiwi. Semoga niatan kita ini diberkahi oleh Tuhan, karena berkah itu mulai adanya dan tidak lapuk dimakan usia.
       Perkenankan pada hari yang penuh suka cita ini saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh hadirin,  orang tua, isteri/suami, kakak adik dan keluarga wisudawan, telah hadir memberi makna dan tanda hormat kepada seluruh wisudawan. Kehadiran akan memberi penguatan dalam berkiprah dimasa depan.
Kemudian salam takzim  kepada pendiri universitas yang kali ini hadir menyemangati kami, dari relung hati beliau, doa ikhlas beliau sertamerta juga memberikan rasa bangga kepada para wisudawan dan keluarga. Selanjutnya dengan penuh hormat saya sampaikan kepada Ketua dan pengurus PPLP – Badan Penyelenggara Universitas Adi Buana Surabaya, karena kehadirannya sebagai bukti komitmen yang tiada henti.

Para wisudawan, dan hadirin yang budiman.
Wisuda kali ini berada ditengah-tengah peringatan Dies Natalis 46 Universitas, tentunya memiliki makna tersendiri, dengan memontum yang mudah diingat serta penuh semangat, oleh karenanya sangat tepat kiranya diacara ini disamping bersuka cita kita berdoa agar alamater diberkahi rakhmat, berkah dalam mengembang cita citanya.

Kita semua harus sadar bahwa dalam era kemajuan yang dipenuhi dengan atmosfir yang sarwa elektronik, manusia seperti hidup diruang tanpa batas, berkomunikasi tanpa aral dan tembok penghalang. Di era ini tentunya akan memberi manfaat karena komunikasi akan hadir tanpa menunggu ruang dan waktu, semua prestasi akan mudah disebar dan terdokumenatsi dengan rapi dan terintegrasi. Namun juga sebaliknya jika kita sedang mengreasi kelemahan tidak menunggu waktu akan terviralkan, oleh karenanya kita semua selalu mengaharap kepada seluruh alumni menjaga marwah alamater. Kita jaga alamater dengan menabur bunga bunga prestasi, serta membenamkan dalam dalam tindakan yang kurang terpuji. Pasti dan pasti, saat akan datang kepada kampus kita jika pancaran niat baik selalu dimuliakan di hati dan benak kita.

Para hadirin yang berbahagia.
Tema Dies Natalis yang kita pilih kali ini adalah suatu bentuk keinginan yang juga  suatu harapan, agar kampus kita mampu beranjak ke level yang baik, dengan capaian terpuji, yakni ; Acangan mencapai nilai “A” untuk Akredritasi Institusi. Tema ini memberikan arah kepada seluruh civitas akademika termasuk para alumninya, agar bahu membahu, menggerakkan energi potensialnya, melipatkgandakan doanya, agar sambungan cita cita itu terespon utuh, menjadi butiran niat yang membesar dan sangat dahsyat.
Kita ketahui bersama bahwa mencapai AIPT “A” adalah impian yang didambakan oleh semua perguruan tinggi, sehingga kadang terasa berkompetensi, namun Universitas kita memandang dengan kacamata budaya, bahwa kita tidak mengedepankan bersaing, namun lebih terhormat dengan cara bersanding. Kita harus memasang niat terhormat, meraih dan meroce cita-cita dengan bermatabat menjujung rasa bersahabat. Adi buana sebagai universitas ingin maju bersama, ingin mengabdi bersama, dengan menggunakan alunan yang beralur benar, menanggalkan cara cara yang tidak memuliakan kekuasaan Illahi. Sadar atau tidak kemajuan teknologi komunikasi juga memiliki ajaran kejujuran dan logika yang benar, barang siapa yang abai dari kejujuran secara logika akan terjebak dalam kenistaan dengan kurun waktu yang tidak terlalu lama.
Akhirnya dengan memohon Tuhan Robbi pemilik langit dan bumi, perkenankan diacara ini saya sebagai rektor menyampaikan pesan pesan kepada wisudawan:

Pertama, Wahai para wisudawan, awali semua langkah pasti, dengan selalu ingat dengan Tuhan yang Maha Esa, hanya dengan pertolongan Tuhan,  manusia akan mencapai sesuatu yang utama. Karena keutamaan manusia itu label terhormat, dan merupakan hak prerogatif Tuhan semata. Dan di sinilah kita memintanya
Kedua, Wahai wisudawan yang mulia, membaca adalah modal utama bagi seorang orang yang disebut terpelajar, tanpa membaca maka apa yang kita lakukan seperti sungai yang kering kerontang. Melalui membaca akan mampu mengalirkan keindahan pikir, keluhuran mora,  serta menajamkan pisau analisa kita dalam menelaah semua problema. Membaca akan mengurangi kegundahan dan kegelisahan.
Ketiga, wahai Wisudawan yang berbudi, gerakan nalar untuk berkreasi, tapi basahi dengan hiasan yang penuh budaya dan seni, karena ketika nalar dipertontonkan, namun tidak diimbangi dangan kata hati, menjadi tidak berasa dan tidak berarti.
Keempat, Wahai para wisudawan yang budiman, jagalah negeri ini, pertiwi yang multivarian, yang semuanya hampir sarwa beda ini,  tetap menjadi Nusantara yang berbeda-beda tapi satu jua, dan tan hana dharma mangrua.
Kelima, Wahai Wisudawan yang penuh bahagia, jaga alamamtermu Universitas Adi Buana, dalam ranah martabat yang setia kepada kebenaran dan kejujuran.

Demikian sambutan ini, semoga langkah kita selalu diridloi Tuhan yang maha Esa, dan selalu diberi keutamaan dalam segala suasana keberkahan aamiin. 
Assalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh



Retor Univerasitas PGRI Adi Buana

Djoko Adi Walujo, DBA